HUMAS

Kamis, 20 Oktober 2016

Seksi Bimas Islam Gelar Pelatihan Simkah

Rantau-Humas, Seksi Bimas Islam Kantor Kementerian Agama (Kankemenag) Kabupaten Tapin menggelar Pelatihan Simkah (Sistem Informasi Manajemen Nikah) di Kantor Kemenag Tapin, Kamis (20/10/16)
Kegiatan Pelatihan Simkah tersebut dibuka secara resmi oleh Kepala Kankemenag Kabupaten Tapin Dr.H.M.Quzwini,M.Ag didampingi oleh kepala Seksi (Kasi) Bimas Islam H Saberi,S.Ag.
Dalam Samutannya Ka.Kankemenag Tapin berpesan kepada peserta, agar pelatihan Simkah ini dapat dimanfaatkan sebaik mungkin sebagai sarana menambah ilmu pengetahuan khususnya dalam bidang Informasi Teknologi, di mana nantinya dapat diterapkan dalam pelaksanaan tugas sehari-hari Kantor Urusan Agama Kecamatan.
lebih jauh Kankemenag juga menyampaikan, dengan Simkah ini akan memudahkan pekerjaan KUA dalam menata administrasi kantor, pengelolaan data nikah serta efisiensi pekerjaan.“Dalam menggali data harus sesuai dengan data yang sebenarnya, agar nantinya tidak menimbulkan masalah,” ujarnya
sebelumnya, Kasi Bimas Islam dalam laporannya mengharapkan, bahwa dengan bimbingan dan pelatihan singkat ini dapat menambah pengetahuan tentang pengelolaan Simkah dan mampu mengaplikasikan di KUA sehingga manajemen data pelayanan nikah bisa lebih tertata dengan baik.”Pergunakanlah waktu yang singkat ini dengan baik untuk menggali informasi dan pengetahuan tentang pengelolaan Simkah,” harapnya

Dalam kegiatan pelatihan Aplikasi Simkah tersebut diikuti oleh 20 peserta yang terdiri dari Kepala Kantor Urusan Agama Kecamatan dan Pegawai Administrasi Kantor Urusan Agama se Kabupaten Tapin. (Rep/Ft: Very)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar